Pages

Wednesday, July 25, 2012

Indahnya Sunset di Pangandaran

Langit cerah waktu yang tepat menikmati indahnya sunset di Pangandaran. Keindahan sunset di Pangandaran saat matahari mulai turun mendekati hamparan laut yang luas, ombak yang berlarian ke tepi pantai semakin indah oleh terpaan sinar matahari senja. Kilauan warna air dan angin laut sore Pangandaran dan indahnya matahari akan tenggelam merupakan pesona keindahan Pangandaran sore hari.
Indahnya matahari akan terbenam sebagai tanda malam akan datang di Pangandaran, debur ombak, angin lautan dan indahnya suasana pantai menambah pesona wisata Pangandaran.
Keindahan sunset Pangandaran.

Pangandaran yang terletak arah selatan Jawa Barat terkenal karena pantainya indah, dan keindahan sunset Pangandaran juga salah satu daya tarik yang mempesona. Pangangaran dengan pantai yang landai merupakan tempat yang nyaman untuk menikmati suasana sore di tepi pantai.
suasana Pangandaran pada sore hari di tepian pantai yang indah.

Pangandaran dengan fenomena keindahan alamnya nerupakan tempat yang menawan bisa menikmati sunrise dan sunset dari dua sisi pantai yaitu Pantai Timur dan Pantai Barat dari satu tempat yang sama yaitu obyek wisata Pangandaran Jawa Barat. Pangandaran yang berjarak 92 km arah selatan kota Ciamis mampu menjadi tempat wisata populer di Wilayah Jawa Barat,
sunset Pangandaran
Keindahan Sunset Pangandaran-Jawa Barat.

0 comments:

Post a Comment